Standar Operasional Prosedur (SOP) Mesin Potong LPG Dan Oxygen

https://pernando413.blogspot.com/2019/05/standar-operasi-prosedur-sop-mesin_20.html

Start/Mulai
Periksa kondisi selang apakah kondisi bagus dan tidak ada kebocoran,periksa nozzle tidak tersumbat dan lakukan pembersihan, periksa regulator LPG dan Oksigen sudah terpasang dengan benar dan baik.

Buka regulator tabung oksigen perlahan-lahan sampai tekanan 1 bar, buka regulator tabung oksigen sampai tekanan 3 bar, pakai safety goggles dan sarung tangan kain, buka kran LPG pada stang blander sedikit saja untuk menyalakan api pertama sebelum di atur sesuai dengen kebutuhan.

Buka keran oksigen pada stang blander secara perlahan sesuai kebutuhan yang di gunakan, setting perpaduan LPG dan Oksigen sampai api berwarna biru maka api dapat di gunakan untuk memotong benda kerja, kemudian arahkan nozzle ke benda kerja yang akan di potong.

Stop/Berhenti
Pada saat berhenti/selesai kerja tutup keran LPG dan stang blander sampai rapat,tutup keran oksigen pada stang blender sampai rapat, tutup regulator dan tabung LPG sampai rapat, tutup regulator tabung oksigen sampai rapat.

Bersihkan nozzle pada blander dari percikan besi, bersihkan dan gulung rapi selang oksigen dan LPG serta kembalikan pada tempatnya, bersihkan area kerja dari potongan-potongan kawatat, sisa potongan besi dan sisa-sisa besi terpotong agar terjaga kebersihan.
 
Catatan
Diwajibkan menggunakan alat pelindung diri (APD) pada saat bekerja demi menjaga keselamatan dan kesehatan kerja (K3).